-->

Amon Djobo dan Detsuhi Obisuru Berikan Mesin Pengolah Kemiri ke Kelompok Usaha Warga di Alor

Amon Djobo dan Detsuhi Obisuru Berikan Mesin Pengolah Kemiri ke Kelompok Usaha Warga di AlorKALABAHI, LELEMUKU.COM - Sebanyak 2 desa tetangga di Kecamatan Alor Timur, masing-masing: Desa Belemana dan Tanglapui kebagian mesin pemecah kemiri dan pemeras minyak kemiri yang diserahkan secara langsung oleh Bupati Alor, Drs. Amon Djobo dan Pimpinan Bank NTT Cabang Alor, Detsuhi E Obisuru pada Kamis (28/5/2020) siang.

Selain 2 unit mesin itu, Bank NTT Cabang Alor juga membantu puluhan kilogram beras bagi masyarakat terdampak Covid-19. Bupati Amon Djobo dalam pembagian bantuan meminta agar dimanfaatkan secara baik dan saling bekerja sama antar dua desa bertetangga tersebut.

“Desa yang satu mendapatkan mesin pemecah dan yang satunya mesin pemeras kemiri, saya minta agar dimanfaatkan untuk kesejahteraan bersama baik dalam kelompok maupun bagi masyarakat sekitar,’ pinta Mantan Camat Alor Timur ini.

Pula puluhan kilogram beras terutama diperuntukan bagi para yatim piatu, balu janda dan kaum miskin lainnya.

Bantuan yang sama juga telah diserahkan kepada Kelompok Usaha di Menbang, Desa Lawahing, Kecamatan Kabola, di mana telah memproduksi minyak kemiri, sehingga Bupati Djobo meminta pihak desa dan kelompok bisa belajar dari kelompok yang berada di Pegunungan Lawahing tersebut.

"Bapak mama, di Menbang seorang ibu Pendeta sudah buat minyak kemiri bersama para ibu di sana yang kerja siang dan malam peras minyak kemiri dengan tenaga manusia. Jadi dorang punya lengan macam Mike Tyson (Petinju Amerika) tapi sekarang sudah ada mesin pemeras minyak jadi sudah gampang. Saya harap kelompok bisa belajar dari sana," pinta Bupati yang senang berkunjung di kampung-kampung ini.

Bupati Dua Periode ini juga meminta agar bantuan peningkatan produksi petani dan juga bantuan kemanusiaan dari pihak pemerintah tidak boleh membeda-bedakan orang berdasarkan pilihan politik pada Pilkada Periode lalu.

“Saya minta agar bapak dorang jangan berfikir, bahwa bantuan ini diperuntukan bagi mereka yang mendukung saya kemarin, tapi untuk semua. Karena urusan politik sudah selesai, sekarang kita urus kemanusiaan, apalagi di tengah suasana Covid-19,” tuturnya.

Sementara itu, Pimpinan Bank NTT Cabang Alor, Detsuhi E. Obisuru dalam sambutannya mengatakan, bahwa teknologi hasil kerja sama dengan Pihak Universitas di Kupang ini dirancang sesuai dengan kondisi alam dan kebutuhan masyarakat.

"Hal ini yang dapat kami lakukan selaku Bank NTT untuk menolong masyarakat mencapai kesejahteraanya," tutur Pak Obi, demikian akrab disapa.

Sementara itu juga Camat Alor Timur, Anderias Maure, S.Sos dalam sekapur sirih mengatakan, bahwa bantuan yang diberikan Pihak Pemerintah bekerja sama dengan BUMD sangat mendukung usaha masyarakat yang memiliki banyak pohon-pohon kemiri dan sulit untuk memproduksinya dalam jumlah besar.

Untuk itu, secara teknis, Pihak Kecamatan Alor Timur akan berkoordinasi dan mendampingi Pihak Desa dan Kelompok Usaha dalam pemanfaatnya, sehingga bisa bermanfaat dengan baik. (SetdaAlor)

Recent Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel