Sambut HUT Bhayangkara Ke-73, TNI dan Polri di Tanimbar Gelar Pertandingan Gawang Mini
pada tanggal
Wednesday, July 10, 2019
Edit
SAUMLAKI, LELEMUKU.COM – Guna memeriahkan HUT Bhayangkara ke 73 tahun 2019, Kepolisian Resor (Polres) Maluku Tenggara Barat (MTB) menggelar pertandingan bersama antara TNI dan Polri lewat kegiatan Gawang Mini, yang berlangsung dilapangan apel Polres MTB pada Minggu (07/07/2019) pukul 16.00 WIT.
Pertandingan gawang mini yang dibuka oleh Kapolres MTB, AKBP Andre Sukendar,S.I.K.,didampingi Waka Polres Kompol Lodevicus Teethol,SH.,M.H, ini diikuti oleh personil Kodim 1507 Saumlaki, Satrad 245 Saumlaki, Yonif 734 SNS Saumlaki dan personil Polres MTB.
Pertandingan gawang mini dibagi dalam beberapa tim, yang dimana setiap tim terdiri dari gabungan personil TNI dan Polri.
“Setiap tim yang melakoni pertandingan gawang mini digabungan antara personil TNI maupun Polri,” Jangan dilihat permainannya saja, namun bagai mana dalam satu tim yang terdiri dari personil TNI maupun Polri bekerja sama untuk memenangkan pertandingan gawang mini tersebut, inilah wujud sinergitas TNI dan Polri yang sudah berlangsung selama ini," tegas Kapolres.
Dikatakan hal ini terlihat saat pertandingan dilapangan, bagaimana kerja sama yang dibangun antara personil TNI dan Polri yang berada dalam satu tim untuk meraih kemenangan pada pertandingan gawang mini tersebut. (HumasPolresMTB)
Pertandingan gawang mini yang dibuka oleh Kapolres MTB, AKBP Andre Sukendar,S.I.K.,didampingi Waka Polres Kompol Lodevicus Teethol,SH.,M.H, ini diikuti oleh personil Kodim 1507 Saumlaki, Satrad 245 Saumlaki, Yonif 734 SNS Saumlaki dan personil Polres MTB.
Pertandingan gawang mini dibagi dalam beberapa tim, yang dimana setiap tim terdiri dari gabungan personil TNI dan Polri.
“Setiap tim yang melakoni pertandingan gawang mini digabungan antara personil TNI maupun Polri,” Jangan dilihat permainannya saja, namun bagai mana dalam satu tim yang terdiri dari personil TNI maupun Polri bekerja sama untuk memenangkan pertandingan gawang mini tersebut, inilah wujud sinergitas TNI dan Polri yang sudah berlangsung selama ini," tegas Kapolres.
Dikatakan hal ini terlihat saat pertandingan dilapangan, bagaimana kerja sama yang dibangun antara personil TNI dan Polri yang berada dalam satu tim untuk meraih kemenangan pada pertandingan gawang mini tersebut. (HumasPolresMTB)