Jeffry Rahawarin Maknai HUT Kodam Pattimura ke-22
pada tanggal
Tuesday, May 18, 2021
Edit
AMBON, LELEMUKU.COM - Seluruh prajurit yang bertugas di wilayah Maluku dan Maluku Utara kini tengah bersukacita, pasalnya Kodam XVI/Pattimura merayakan hari jadinya ke- 22 yang jatuh pada 15 Mei lalu.
Sebagai perayaan, digelar acara syukuran secara virtual yang dilaksanakan di Lapangan Tennis Indoor Tapal Kuda, Senin (17/5/2021). Kegiatan ini dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Acara peringatan ulang tahun kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena, berlangsung di tengah-tengah pandemi Covid-19 yang melanda.
Pelaksanaan kegiatan ini juga dilaksanakan secara virtual (Vicon) untuk jajaran Korem 152/Babullah yang berada di Ternate dan satuan-satuan diluar Pulau Ambon.
Acara diawali dengan, menyanyikan lagu Mars Kodam Pattimura secara bersama-sama, dan diikuti penayangan profil Kodam yang lekat dengan semboyan “Lawamena Haulala” dan sejarah singkatnya.
Dalam sambutannya, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Jeffry A Rahawarin menyampaikan bahwa, Kodam XVI/Pattimura merupakan Satuan dengan Prajurit segudang Prestasi. Hal ini terbukti dengan, perolehan Juara 1 Video jurnalistik TMMD Ke-110, Perolehan 144 pucuk senjata illegal beserta 278 butir munisi dan 2 buah bahan peledak.
Keberhasilan dalam menciptakan kondisi yang stabil, aman dan tertib bersama aparat Kepolisian dan menjadi jembatan terhadap masyarakat dalam penyaluran bantuan Presiden berupa Handtractor.
Selain itu juga, bersama dengan KONI Maluku bersinergis memajukan dan membina Atlet Tinju Maluku serta membangun hubungan kekeluargaan dengan almarhum Drs. M. Nuer Tawainella yang merupakan pahlawan rakyat pencetus semboyan Lawamena Haulala.
Selain mengucapkan selamat, Pangdam memberikan apresiasi dan juga rasa bangga atas menurunnya tingkat pelanggaran secara drastis "Saya ingatkan kembali, agar secara sungguh-sungguh dan tidak henti-hentinya berupaya meningkatkan kualitas prajurit melalui pembinaan satuan yang terarah, terencana dan berkelanjutan", ujar Pangdam. (Pendam16)