-->

Tamsil Herman Pastikan Shalat Idul Fitri 1442 H di Masjid Taat Prokes


SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, H. Tamsil Herman mengungkapkan pelaksanaan Shalat Idul Fitri akan dilakukan di masing-masing masjid.

“MUI dan pengurus masjid di Tanimbar sudah rapat bersama. Kami sepakat salat dilakukan di masjid,”  ungkapnya kepada Lelemuku.com pada Jumat, 6 Mei 2021.

Tamsil mengimbau seluruh umat muslim untuk mematuhi Larangan Mudik yang diterapkan sejak 6 Mei hingga 17 Mei yang tertuang dalam Adedum Surat Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Nomor 13 Tahun 2021, Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 13 Tahun 2021 tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Idul Fitri 1442 Hidjriah Dalam Rangka Pencegahan Penyebaran COVID-19, Surat Edaran Gubernur Maluku Murad Ismail dan Edaran Bupati Tanimbar Petrus Fatlolon.

 Ia pun meminta seluruh masyarakat bersama pemerintah untuk saling mendukung setiap even keagamaan dengan saling menghormati antar umat beragama menuju Tanimbar Maju.

“Menantikan tema besar dari pusat, pada khutbah Idul Fitri nanti sesuai dengan situasi di kabupaten. Kita harus melihat mata pencaharian masyarakat, toleransi yang begitu tinggi, visi pemerintah dan gaya hidup masyarakat,” tutup Tamsil.

Sementara itu, sambut hari kemenangan dalam surat edaran Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Nomor SE 07 Tahun 2021 tentang ‘Panduan Salat Idul Fitri Saat Pandemi’ mengatur malam takbiran pada prinsipnya dapat dilaksanakan di semua masjid dan musalla dengan ketentuan secara terbatas, maksimal 10 persen dari kapasitas masjid.

“Kegiatan takbir keliling ditiadakan untuk mengantisipasi keramaian, kegiatan takbiran dapat disiarkan secara virtual dari masjid sesuai ketersediaan perangkat telekomunikasi yang dimiliki,” kata dia.

Menag Yaqut berharap seluruh Jemaah tetap mematuhi prokes selama pelaksanaan salat idul fitri dan selama menyimak khutbah serta khutbah diberikan secara singkat dengan tetap memenuhi rukun khutbah, paling lama 20 menit.

“Sesuai pelaksanaan salat, Jemaah kembali ke rumah dengan tertib dan menghindari berjabat tangan dengan bersentuhan secara fisik,” pesannya. (Laura Sobuber)

Recent Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel