Karim Benzema Resmi Bergabung dengan Klub Arab Saudi Al Ittihad
pada tanggal
Wednesday, June 7, 2023
Edit
RIYADH, LELEMUKU.COM - Karim Benzema resmi bergabung dengan klub Liga Arab Saudi, Al Ittihad. Pemain Prancis itu dikenalkan sebagai pemain baru klub itu, Selasa waktu setempat atau Rabu dinihari, 8 Juni 2023.
Benzema, yang baru mengakhiri 14 tahun masa bakti yang sarat trofi di Real Madrid, dikontrak Al Ittihad dengan durasi tiga tahun. Ia akan mengenakan jersey dengan nomor punggung sembilan.
Pemain berusia 35 tahun itu antusias menjalani petualangan barunya. "Saya senang mengalami liga sepak bola baru di negara yang berbeda. Saya beruntung mencapai hal-hal luar biasa dalam karier saya dan mencapai semua yang saya bisa di Spanyol dan Eropa," kata Benzema, seperti dikutip Reuters.
"Sekarang terasa waktu yang tepat untuk tantangan dan proyek baru. Saya menantikan untuk bergabung dengan rekan tim baru saya dan, bersama mereka, membantu membawa klub luar biasa ini dan permainan di Arab Saudi ke level baru."
Benzema dikenal sebagai ikon Real Madrid. Ia membela Los Blancos sejak tahun 2009, menjadi bagian dari proyek Galacticos jilid dua. Ia ikut meraih gelar juara Liga Champions lima kali dan gelar LaLiga empat kali.
Setelah 13 tahun bermain di klub itu, ia akhirnya hengkang karena tak persepakat soal tawaran kontrak baru. Kepindahan Benzema ke Arab Saudi cukup mengejutkan. Ia saat ini mampu bersaing dengan striker kelas atas di Eropa.
Namun, tawaran uang dengan jumlah yang menggiurkan --oleh berbagai media disebut mendapai 100 juta euro-- tampaknya membuat Benzema memilih untuk bergabung dengan Al Ittihat. Ia menyusul Cristiano Ronaldo juga sudah bermain untuk klub Liga Arab lainnya, Al Nassr. Lionel Messi, yang baru meninggalkan PSG, juga disebutkan akan segera bergabung dengan Al-Hilal.
Pernyataan Al Ittihad
Klub baru Benzema, Al Ittihad, adalah baru Liga Arab Saudi 2022-2023. Transfer Benzema tentu bakal menambah kekuatan mereka untuk musim depan.
"Kedatangan Benzema adalah transfer paling berpengaruh dalam sejarah klub hingga saat ini," demikian pernyataan Al Ittihad. "Ini juga menandai langkah besar lainnya dari Liga Pro Saudi untuk menjadi salah satu tujuan utama pemain sepak bola terbaik dunia."
Presiden klub Al Ittihad, Anmar Alhailae, menyebut keberhasilan mendatangkan Karim Benzema sebagai pencapaian besar bagi klub. "Karim adalah ikon sepak bola global, dia box office dan berada di puncak kekuatannya," kata dia.
"Dia bergabung dengan klub dan liga yang sangat kompetitif - di negara dengan ambisi besar baik di dalam maupun di luar lapangan." (Tempo)