Amon Djobo Ajak Masyarakat Pureman Bangkitkan Kejayaan di Bidang Pertanian
pada tanggal
Thursday, April 1, 2021
Edit
KALABAHI, LELEMUKU.COM - Dalam sambutannya pada kegiatan Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke – 18 dan Peringatan hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke- 49, Rabu (24/3/2021) di Peitoko, Kecamatan Pureman, Kabupaten Alor, NTT, Bupati Alor, Drs. Amon Djobo mengajak masyarakat Pureman untuk mengembalikan kejayaan Pureman dalam bidang pertanian di masa lalu.
“Ibu kota kecamatan ini juga mencatat sejarah kenyang, sehat pintar, orang Pureman paling pertama. Orang Pureman ini yang pernah kapal datang sini dan muat jagung biji sampai kapal tenggelam di sini, di masa Bapak Ben Boy jadi Gubernur. Itu jagung biji itu orang kasi masuk di kandang – kandang, taruh – taruh di sini sampai di pasar sana, berapa puluh ribu ton itu. Di NTT baru pertama kali terjadi di kampong ini” demikian ungkap Djobo.
Jika saat ini hasil pertanian jagung sudah tidak ada ataupun hasilnya tidak seperti dulu, menurut Djobo berarti saat ini Pureman tidak lagi berjaya.
Untuk itu di momentum bulan gotong royong ini, Djobo mendorong masyarakat agar masyarakat Pureman bekerja keras membangun ketahanan pangan dan kembali membangkitkan kejayaan Pureman di masa lalu. (diskominfoalor).